Notification

×

Iklan

Iklan

Pemanfaatan Gedung baru Puskesmas Werba Distrik Fakfak Barat

29 Maret 2022


 



Fakfak, Papua Barat, zonamerdeka.com - Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Fakfak Saleh Hindom, SKM, MPH mengunjungi Puskesmas Werba sekaligus membuka pintu utama gedung baru Puskesmas  yang dibangun pada tahun 2020  dimanfaatkan untuk kepentingan pelayanan kesehatan Rabu, (23/3/2022).




Sebelum membuka gedung baru Puskesmas Werba, Selaku Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Fakfak Saleh Hindom,SKM,MPH mengadakan pertemuan bersama para Tenaga Kesehatan baik dokter, perawat, bidan, tenaga gizi, tenaga sanitarian, analis kesehatan dan staf administrasi dilingkungan Puskesmas Werba. 




Dalam pertemuan tersebut Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Fakfak Saleh Hindom. menyampaikan bahwa Puskesmas merupakan suatu unit pelayanan fungsional yang memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan komprehensif maka seyogyanya semua Tenaga Kesehatan yang bertugas di Puskesmas harus lebih banyak memberikan pelayanan kesehatan diluar gedung sesuai 18 program pelayanan kesehatan yang diamanatkan dalam undang-undang kesehatan no. 36 tahun 2009, dengan mengedepankan aspek promotif dan preventif dengan tidak mengabaikan aspek kuratif dan rehabilitatif.


Dilihat dari ketersediaan ketenagaan Puskesmas Werba cukup lengkap yaitu 3 orang dokter umum, 41 orang perawat, 15 orang bidan, 2 orang petugas gizi, 2 orang tenaga kesling, 2 orang analis kesehatan, 2 orang tenaga kesmas, 1 orang perawat gigi serta 1 orang orang tenaga administrasi, kedepan yang perlu dilengkapi adalah dokter gigi. Kenapa saya katakan Nakes di Puskesmas Werba sudah cukup lengkap karena telah tersedia 9 (sembilan) profesi dasar.


Oleh sebab itu dengan ketersediaan ketenagaan yang ada harus benar-benar dimanfaatkan dengan baik. Didalam melakukan suatu program pelayanan sebagai provider harus mampu mengedepan aspek koordinasi, integrasi dan sinkronisasi antar dan inter pemegang program sehingga program kegiatan yang dilakukan tepat sasaran dan dapat diukur.


Disisi lain saya menyadari bahwa masih banyak kekurangan-kekurangan yang perlu harus dilengkapi dan dibenahi baik berupa perabot/mebiller kantor, peralatan kerja maupun peralatan penunjang lainnya.


Harapan saya selaku Plt Dinas Kesehatan Fakfak dengan dimilikinya Gedung Puskesmas yang representatif ini kemudian didukung dengan ketersedian tenaga kesehatan yang cukup, serta perbekalan kesehatan yang cukup tersedia maka harus dapat dimanfaatkan secara baik guna memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Werba Distrik Fakfak Barat dan Distrik Wertutin agar masyarakat kita selalu dan tetap Sehat, Sejahtera dan Tersenyum (Amatus Rahakbauw).





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini