Zonamerdeka.com Aceh Singkil -- Hari Ini Tim Bersih - Bersih Dinas DLHK Aceh Singkil, Lakukan Membersihkan, Tumpukan Sampah di Belakang Terminal Terpadu Untuk Kesekian Kalinya di Kecamatan Gunung Meriah, Aceh Singkil, Aceh, Selasa, (17/05/2022).
Saat dikonfirmasi langsung ke Kadis Dinas . DLHK Aceh Singkil, Masdiana Mengatakan Tim kita telah terjun kelapangan untuk membersihkan tumpukan sampah di belakang terminal terpadu di Desa Sianjo - Anjo, ujarnya.
Sambungnya, Dinas DLHK Aceh Singkil juga telah berkerjasama dengan Perusahaan Kelapa Sawit untuk membersihkan tumpukan sampah tersebut. Dari pihak PT. Socfindo telah mau meminjamkan lowdernya, Sedangkan kita dari Dinas DLHK Aceh Singkil Menerjunkan dua unit mobil Dum truk ke lokasi tumpukan sampah, terangnya.
Hal yang perlu harus diketahui, bahwa Dinas DLHK Aceh Singkil sudah beberapa kali membersihkan serta mengangkut tumpukan sampahdi Desa Sianjo - Anjo, tepatnya di belakang terminal terpadu dan pada siang hari ini sampah juga telah dibersihkan oleh Tim kita, jelasnya.
Selain itu, Dinas DLHK Aceh Singkil, Sebenarnya juga sudah beberapa kali ke lokasi tumpukan sampah, kita bersihkan dan bahkan kita angkut tumpukan sampahnya, termasuk di dekat Puskesmas juga sudah kita bersihkan, Dua atau tiga kalilah telah kita bersihkan sampah yang berada didua lokasi tersebut, ungkapnya.
Kita juga berharap dan meminta ke Warga Gunung Meriah, Janganlah membuang sampah sembarangan dan mari kita jaga bersama lingkungan disekitar kita. Buanglah sampah pada tempatnya yang telah disediakan, harapnya.
Terpisah, Sebelumnya Sekda Lira Aceh Singkil, Alexander H.A Menginformasikan Sekaligus Mengatakan bahwa pada hari ini, tepat pada pukul 13.00 Wib, Tim bersih - bersih dari Dinas DLHK Aceh Singkil telah turun kelokasi tumpukan sampah, ujarnya.
Terlihat tim bersih - bersih Dinas DLHK Aceh Singkil juga telah melakukan pembersihan tumpukan sampah dengan mengunakan Lowder dan mobil Dum Truk milik Dinas tersebut. terangnya
Kita dari LSM Lira Aceh Singkil, Sebagai fungsi control sosial, Pemerintahan Daerah Kabupaten Aceh Singkil, Sangat berterima kasih kepada Dinas DLHK Aceh Singkil yang telah merespon cepat, Mengenai tumpukan sampah yang sempat viral dimedia sosial beberapa hari yang lalu, tutupnya.
Sakdam Husen