Senin 17 Mar 2025

Notification

×
Senin, 17 Mar 2025

Iklan

Iklan

Para Pemancing Sumringah Ketika Kapolda Jabar Tabur 7,6 Juta Benih Ikan di Situ Bagendit Garut

23 Juni 2022

 


Garut, zonamerdeka.com - Kemarin Kapolres para Kapolsek dan sejumlah unsur pimpinan daerah naik rakit untuk menebar benih ikan dalam rangka HUT ke-76 Bhayangkara di Situ Bagendit, Kabupaten Garut, Jawa Barat.


Di tempat Objek wisata tersebut, sebanyak 7,6 juta benih ikan ditaburkan ke kawasan wisata Situ Bagendit, Kabupaten Garut, Jawa- Barat, tentunya keberadaan jutaan ikan ini bakal menjadi daya tarik wisata Situ Bagendit, baik turis asing maupun lokal Garut.




Hari kemarin jutaan benih ikan itu ditaburkan  oleh Kapolda Jabar dalam rangka HUT Ke-76 Bhayangkara sekaligus upaya membangkitkan sektor pariwisata dan mendongkrak adanya perekonomian masyarakat.


Kapolda Jabar Irjen Pol, Drs. Suntana M.Si usai melepas benih ikan di tengah Situ Bagendit mengatakan, bahwa dengan adanya gerakan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri dalam menumbuhkan sektor pariwisata dan perekonomian di masyarakat.


"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa menstimulasi pertumbuhan ekonomi di Indonesia," ujar Kapolda Jabar. 


Disisi lain Suntana menuturkan,mungkin saat ini  jajaran kepolisian dalam rangka memperingati HUT Ke-76 Bhayangkara melakukan berbagai kegiatan seperti tebar benih ikan, bakti sosial, memperbaiki tempat ibadah dan kegiatan sosial  lain yang sifatnya akan bermanfaat bagi masyarakat. 


"Kita akan selalu dekat dan terjalin erat dengan masyarakat terutama dalam segi sosial, karena dalam kegiatan inipun ada pembagian sembako, termasuk kita sekarang tebar benih, termasuk renovasi tempat ibadah," jelasnya pada zonamerdeka.com Kamis,(23/6).


Disampaikan Kapolda Jabar,  khusus acara tebar benih ikan untuk mendukung kawasan Situ Bagendit sebagai sentra ekonomi maupun sentra pariwisata yang nantinya memberikan manfaat bagi masyarakat luas dan itu tidak hanya bermanfaat bagi warga masyarakay yang ada di Kabupaten Garut saja.


Saya selaku Kapolda Jabar yang notabene asli putra daerah Garut sangat berharap, seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kawasan wisata Situ Bagendit agar tetap memiliki daya tarik tersendiri dan menjadi kebanggaan warga Garut khususnya.


"Mari kita jadikan sentra ekonomi yang dapat menciptakan kesejukan, kenyamanan dan selalu bersih di lingkungannya. Jadikanlah objek wisata ini sebagai kebanggaan masyarakat Garut, semoga dengan melaksanakan hal ini bisa menghidupkan ekonomi, tinggal masyarakat menjaganya, demi kemajuan kita bersama," terangnya. 


Sedangkan Bupati Garut Rudy Gunawan yang hadir dalam acara tebar benih ikan, beliau sangat mengapresiasi adanya perhatian Polri yang peduli terhadap pariwisata Situ Bagendit dengan menebar 7,6 juta benih ikan.


Menurut Rudy, benih ikan tawar yang ditebar itu nantinya akan tumbuh besar dan menjadi daya tarik wisata termasuk bisa menjadi sumber mata pencaharian dan kegiatan mancing masyarakat yang ada di Kabupaten Garut maupun luar Garut.


"Benih ikan 7,6 ini sangatlah cukup dan tidak perlu ditanam lagi untuk beberapa tahun kedepan. Hanya saja yang penting adalah ini apresiasi kepada Polri yang memberikan harapan kepada masyarakat untuk bisa mancing, nanti bisa diambil, ini terbuka, ini bebas boleh saja mancing sesuai dengan ketentuan yang ada" tandas Bupati Garut, H. Rudy Gunawan, SH,.MH.MP.


 ( Diky )





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close