Sampang, zonamerdeka.com - Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) Tingkat Kabupaten Sampang Tahun 2022. Pada Senin, 04 Juli 2022 M. / 04 Dzulhijjah 1443 H. Bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Sampang, Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 88 Kel. Gunung Sekar Kecamatan/Kabupaten Sampang.
Dalam kegiatan PORSADIN ini, merupakan kegiatan ajang silaturahmi dan mencari bibit unggul dalam setiap Cabor yang ada di Madrasah Diniyah Takmiliyah Kabupaten Sampang, yang diadakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Sampang bekerja sama dengan Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren.
Diikuti oleh peserta didik dari Madrasah Diniyah Takmiliyah 14 Kecamatan se-Kabupaten Sampang dan terdiri dari 14 Cabang Seni dan Olahraga diantaranya :
1. MTQ
2. MQK Safinatunnaja
3. Tahfidz Juz Amma
4. Puisi Islami
5. Kaligrafi
6. Murotal Wal Imla'
7. Cerdas Cermat
8. Pidato Bahasa Indonesia
9. Pidato Bahasa Arab
10. Catur Cepat
11. Bulu Tangkis Single
12. Bulu Tangkis Double
13. Lari Sprint 60m
14. Lari Sprint 80m
Turut hadir di kesempatan tersebut, Kepala Kemenag Sampang Drs. Moh. Ersat, M.HI, Kasi PD Pontren Kemenag Sampang, H. Imam Mahmudi, S.H, Ketua FKDT Kabupaten Sampang Ach. Sujak, S.Pd.I, M.Pd, Ketua Panitia Porsadin Junaidi Siddik, S.Pd.I, berserta anggota dan staff. Juga, Pendamping dari masing-masing Kontingen Kecamatan, dan peserta.
Acara dibuka langsung oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Sampang H. Moh. Ersat, M.HI, dilanjut dengan pemberian nomor peserta secara simbolis.
Dalam sambutannya, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Sampang H. Moh. Ersat, M.HI, menyampaikan, bahwa dalam kegiatan PORSADIN tahun 2022 ini, merupakan kegiatan silaturahim antar Lembaga/Madrasah dalam pencarian bakat dan bibit peserta didik yang unggul dalam setiap cabang seni dan olahraga.
“Maka dari itu, Kementrian Agama Kabupaten Sampang melalui Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) dengan tujuan untuk mengasah anak didik sejauh mana kegiatan yang ada di Madrasah masing-masing,“
“Juga Madrasah Diniyah harus bersaing khususnya dalam bidang seni dan olahraga yang ada di Kabupaten Sampang. Karena nantinya bagi yang juara 1 di tingkat Kabupaten, akan dikirim ke tingkat Provinsi dan seterusnya. Agar bisa bersaing dengan Lembaga atau Madrasah yang ada di Jawa Timur lebih-lebih di tingkat Nasional,“ jelasnya.
“Semoga dengan adanya kegiatan PORSADIN ini, Lembaga / Madrasah dapat mengambil hikmahnya, untuk perbaikan di ajang Porsadin berikutnya, dan semoga anak didik yang ada di Madrasah Para Kyai atau para Asatidz, bisa mencetak lulusan yang profesional, berguna bagi masyarakat, Agama, Nusa dan Bangsa,“ tukasnya.
Di tempat yang sama, saat awak media mengkonfirmasi Kasi PD Pontren, H. Imam Mahmudi, S.H, mengatakan, bahwa dalam kegiatan PORSADIN ini, atas instruksi Kepala Kemenag Sampang kepada kami, sehingga atas izin Allah SWT, acara tersebut terlaksana dengan lancar.
“Besar harapan semoga dengan adanya kegiatan seperti saat ini, dapat memberikan pelajaran mental terhadap peserta didik yang ada di lingkungan Madrasah Diniyah Takmiliyah Kabupaten Sampang. Dengan tujuan Santri untuk Indonesia, Bersama Madrasah Diniyah membangun karakter Bangsa, kembangkan potensi diri raih prestasi,“ pungkasnya.
(Rois Zharon)