Notification

×

Iklan

Iklan

Jalan Aspal Sumberwringin Rusak Akibat Bego Lewat

27 Agustus 2022


 


Jember, zonamerdeka.com - Nampak dan membekas di jalan aspal akibat roda besi sebuah bego atau excavator. Akibatnya, jalan aspal yang berada di jalan Sumberwringin, Kecamatan Sukowono terjadi kerusakan. Hal itu disebabkan karena aktivitas pengangkutan Excavator mengunakan truk Self Loader. 


Seperti yang terjadi di ruas jalan Jelbuk-Sukokerto tepatnya di simpang empat selatan pondok pesantren (Ponpes) Raudlatul Ulum Desa Sumberwringin. 







Inul, warga sekitar yang mengetahui proses pengangkutan tersebut mengatakan, bahwa rusaknya jalan akibat dilintasi alat berat pada Sabtu siang (27/8/2022).


Inul melanjutkan, alat berat jenis Excavator tersebut melintas tanpa pengamanan alas roda. Semestinya aktivitas pengangkutan alat berat dijalan raya tidak boleh dilakukan mengingat jalan tergolong baru.


“Sebagian badan jalan ada yang rusak karena rantai roda alat berat yang melintas, terus siapa yang bertanggungjawab,” ucap Inul pada awak media Sabtu (27/08/22).



Ia tidak mengetahui secara persis siapa pemilik alat berat tersebut. Namun, kata dia, dari informasi yang beredar alat berat itu biasa beraktivitas di tambang galian C daerah sekitar.



“Kami masyarakat tentu sangat senang jalan sudah bagus, jangan kemudian dirusak seperti itu. Mari jaga bersama-sama, kasian kalau rusak kami sebagai pengguna jalan yang merasakan dampaknya,” ujarnya.


Sementara salah seorang pengguna jalan, Anton mendesak pihak perusahaan yang memiliki alat berat itu tidak tinggal diam dan harus bertanggungjawab.


" Pemilik Excavator harus bertanggungjawab, jangan ditinggalkan begitu saja." Imbuhnya.



Masto





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini