Rabu 19 Mar 2025

Notification

×
Rabu, 19 Mar 2025

Iklan

Iklan

PMR SMAN 1 Arjasa Bagikan Ratusan Takjil di Depan Markas PMI Jember

12 April 2023

 



Jember, zonamerdeka.com - Puluhan Anggota PMR SMAN 1 Arjasa Jember menggelar aksi kemanusiaan membagikan takjil kepada masyarakat dan ditutup dengan acara buka bersama di Markas PMI Kabupaten Jember, Selasa sore (11/4/2023).



"Total 400 takjil dibagikan kepada warga pengendara motor di jalan raya depan Markas PMI Kabupaten Jember,” kata Santi Ketua PMR SMAN 1 Arjasa.




Menurut Santi, 40 anggota PMR yang terlibat membagikan takjil secara berkelompok dan diakhiri dengan acara Buka Bersama. “bagi-bagi takjil dan buka bersama ini memang kegiatan sederhana namun sangat luar biasa dampaknya bagi kita yang masih pelajar untuk menumbuhkan rasa peduli dan memperkuat kebersamaan,”ujarnya. 


“kita berusaha untuk menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama dan belajar untuk berbagi, dengan mengharapkan pahala dan ridho-Nya karena dibulan Ramadan ini setiap amal dan perbuatan yang sesuai dengan tuntunan agama akan digandakan nilai pahalanya,”pungkasnya.


Manto





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close