Notification

×

Iklan

Iklan

Pelaku JZ Berhasil di Amankan Polsek Langgam Pelalawan, Ini Penyebabnya

10 Juni 2023


Pelaku Dugaan Pengroyokan JZ


RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Polsek Langgam jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, berhasil mengamankan salah satu pelaku dugaan pengroyokan yang dilakukan oleh JZ Cs wilayah hukumnya, beberapa hari yang lalu. Tepatnya di PT. Mitra Unggul Perkasa (MUP), Kebun Desa Gondai Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan.


"Telah kita amankan dan kita melakukan proses hukum dan dilakukan penahanan terhadap salah satu dugaan pelaku inisial JZ," ujar Kapolsek Langgam Iptu Arthur Joshua Toreh,S.Tr.K., S.I.K., M.A, Sabtu (10/6/2023).

Selain JZ, ada 2 orang lainnya inisial Dn dan EW sedang dalam pencarian Polsek Langgam.

Kejadian ini, berawal pada hari Minggu (28/5/2023) sekira Pukul 13.30 WIB, Pelapor bernama Kevin Vigo (28) merupakan salahsatu Karyawan PT. MUP mendapat informasi dari Security PT. MUP bernama Bontor Sihotang bersama rekannya menggagalkan aksi pencurian Tandan Buah Sawit (TBS) milik perusahaan.

Karena merasa aksinya digagalkan, pelaku merasa emosi lalu mengejar Bontor Sihotang dan melakukan pengancaman. Tak puas disitu,  dalam aksinya tersebut pelaku juga melakukan pengrusakan Motor milik Bontor Sihotang jenis Honda Revo bernomor polisi BM 6593 IS berwarna hitam.

"Atas kejadian tersebut, Bontor Sihotang mengalami kerugian diperkirakan sebesar 7 juta rupiah dan melaporkan ke Polsek Langgam pada Rabu (28/5/2023) sekira Pukul 01.25 WIB," terang Kapolsek.

Berdasarkan laporan tersebut, pada hari Senin (29/5/2023), dipimpin langsung oleh Kapolsek Iptu Arthur Joshua Toreh, S.Tr.K., S.I.K., M.A didampingi Kanit Reskrim Ipda Fernando Silitonga beserta beberapa anggota Polsek Langgam lainnya, melakukan penangkapan terhadap dugaan pelaku, di Kediamannya di Desa Gondai Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan, sekira Pukul 22.00 WIB

"Pada saat dilakukan penangkapan pelaku mengankui perbuatannya. Selanjutnya diamankan ke Mapolsek Langgam, guna proses penyelidikan lebih lanjut," imbuh Kapolsek.

Terkait keadaan JZ, berdasarkan hasil kordinasi dengan Kapolsek dan peninjauan di Polsek dalam keadaan sehat. "Hingga saat ini, proses penanganan kasus masih dalam tahap pelengkapan berkas," pungkasnya.

"Kita (Polsek Langgam) tidak pandang bulu dalam penumpasan aksi kejahatan pencurian, baik itu pencurian Tandan Buah Sawit (TBS) yang selama ini memang meresahkan pihak perusahaan dan masyarakat di Kecamatan Langgam," tambah Kapolsek.***





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close