Notification

×

Iklan

Iklan

Plt Bupati Langkat Hadiri Jamu Sawah Turun Bibit Di Desa Karang Anyar

15 Juni 2023


 


Langkat, zonamerdeka.com - Plt Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH hadiri acara jamu sawah atau turun bibit di dusun VII  Galean     Desa Karang Anyar kecamatan Secanggang kabupaten Langkat Propinsi Sumatera Utara. Rabu ( 14/6/2023 ). 


Kepala Desa Karang Anyar Suyadi mengatakan " Terimakasih saya ucapkan kepada Bapak plt Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH yang telah menyempatkan diri hadir dalam acara jamu sawah turun bibit di Desa kami, dan juga terimakasih kepada masyarakat Desa Karang Anyar yang telah bergotong royong menyukseskan acara ini. Tujuan kegiatan ini adalah mari kita memohon kepada Allah swt supaya dalam penanaman padi, para petani akan menghasilkan hasil yang bagus."


Plt Bupati H. Syah Afandin, SH mengucapkan " Terima kasih kepada kepada seluruh masyarakat, khususnya masyarakat petani yang telah turut membantu program pemerintah dalam penguatan ketahanan pangan di kabupaten Langkat '


Dalam acara itu Plt Bupati Langkat menerima aspirasi masyarakat petani Desa Karang Anyar terkait tembok penahan tanggul, Dam yang sudah tidak berfungsi secara normal, sehingga pada saat curah hujan tinggi sering terjadi banjir. Dan luas lahan pertanian Desa Karang Anyar sekitar 400 hektar.


Turut hadir dalam kegiatan itu Hendrik Tarigan, S.Pt, M.MA (kepada Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan), Dameka Putra Singarimbun, S..STP (Kasatpol PP), Surianto, S.Sos (Kabang Tata Pemerintahan), Syahrizal, S.Sos, M.SI ( Kabang Kesejahteraan Sosial), H. Mahardika Satra Nasution, S.STP, M.AP (Kabang Umum dan Perlengkapan), Persadanta Sembiring, SH, M.AP (Camat Secanggang). (jm)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close