Notification

×

Iklan

Iklan

Ketua Banwaslu Aceh Singkil Himbau Masyarakat, Jangan Terjebak Dalam Lingkaran Money Politik & Politik Identitas

26 Agustus 2023


 


ACEH SINGKIL, Zonamerdeka.com -- Banwaslu Aceh Singkil atau sebutan kata lain di Propinsi Aceh, Panwaslih Kabupaten Aceh Singkil mengadakan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif dengan awak media dan multi stakeholder lainnya di Kantor mereka, Jum'at, (25/08/2023) pagi hari.


Topik pembahasan dalam diskusi acara sosialisasi tersebut, yaitu mengenai terkait  isu sentral. Seperti isu money politik dan politik identitas, saat memasuk tahun Pemilu 2024 nantinya.


"Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Banwaslu/Panwaslih Kebupaten Aceh Singkil, H. Samsul Arifin. "Ia mengatakan bahwa money politik sepertinya sudah menjamur di Kabupaten Aceh Singkil ini.


Oleh Karna Itu, Kami sebagai Komisioner Banwaslu/Panwaslih, menghimbau dan sekaligus akan mensosialisasikan kepada masyarakat-masyarakat di Kabupaten Aceh Singkil.


Betapa bahaya nya money politik dan politik identitas itu." Ujar Samsul Arifin, yang akrab dipangil Mas Bro tersebut.


Ia menjelaskan, Komisioner Banwaslu Aceh Singkil, Minggu depan akan bergerak mensosialisasikan terkait hal ini, dari mulai  tingkat Kecamatan sampai hingga ke Desa - Desa di Aceh Singkil.


Bahwa money politik dan politik identitas itu, dilarang keras di alam Demokrasi di Indonesia, Khususnya Kabupaten Aceh Singkil tercinta ini." Pungkasnya 


Salah satu cara mencegahnya, yakni dengan gencar mensosialisasikan, betapa bahaya nya money politik dan politik identitas tersebut ke masyarakat. "Hal ini juga merupakan bagian tugas penting kami, sebagai Pengawas Pemilu." Kata, Mas Bro.


Samsul Arifin Menambahkan, Bahwa dirinya melihat Aceh Singkil ini, adalah Meniatur nya Indonesia. Karna saya melihat, segala kalangan ada di Kabupaten Aceh Singkil.


Seperti, Suku Singkil, Suku Aceh, Suku Batak, Suku Jawa, Suku Madura, Suku Padang dan Suku lainya, yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu, saya melihat Multi Etnis, ada di Kabupaten Aceh Singkil.


"Keberagaman ini harus tetap terjaga, dan hindari lah politik identitas, jangan biarkan keragaman ini dirusak oleh orang - orang yang tidak bertanggungjawab, pada saat memasuki tahun Pemilu 2024 nantinya.


"Ada hal lebih penting, dari pada Pemilu ini, Pemilu itu hanya pesta lima tahunan sekali, lebih penting dari pada itu, adalah menjaga kedamaian di Negeri Betuah ini." Ucap, Samsul.


Ketua Banwaslu Aceh Singkil Menghimbau, kepada seluruh lapisan masyarakat, saat  memasuki tahun Pemilu 2024 nantinya.


Supaya, jangan mudah terpengaruh dan terjebak dalam lingkaran money politik dan politik identitas." Harapan, Ketua Banwaslu Aceh Singkil tersebut. (Sakdam Husen)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close