Notification

×

Iklan

Iklan

Sambut Kemerdekaan favehotel Sidoarjo Gelar Kompetisi Memasak dan Meracik Minuman Tingkat Pelajar

27 Agustus 2023


 


Sidoarjo, zonamerdeka.com - Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, favehotel Sidoarjo gelar Lomba Memasak dan meracik minuman yang bertajuk “School Culinary Competition 2023”. Acara luar biasa ini akan memberi kesempatan kepada para peserta untuk menunjukkan bakat kuliner mereka dengan bahan-bahan makanan misterius yang tersembunyi dalam kotak hitam.


Para peserta, yang terdiri dari pelajar dari berbagai sekolah di Sidoarjo dan Jawa Timur, akan diberikan tugas menantang: menciptakan hidangan luar biasa dalam waktu terbatas dengan hanya mengandalkan bahan-bahan makanan yang tersembunyi dalam kotak hitam misterius.




Semarak perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 semakin lengkap dengan pengumuman pemenang School Culinary Competition 2023 yang diadakan oleh favehotel Sidoarjo. Dalam kategori Food para peserta berhasil menunjukkan bakat dan dedikasi mereka dalam mengolah bahan-bahan misterius menjadi hidangan yang lezat dan menggugah selera.


Pemenang dari kategori Food Battle; Juara 1 diraih oleh Zalfa Daffa dari SMKN 2 Mojokerto. Juara 2 diraih oleh Muhammad Usman dari SMKN 3 Kediri dan untuk juara 3 diraih oleh Dionius Alejandro dari Akademi Sages.


Pemenang dari kategori Beverage Battle diraih Karimah Nuraini dari SMKN 1 Dlanggu Mojokerto sebagai Juara 1, Aura Shafa dari SMKN 3 Kediri sebagai Juara 2, dan Arlando Reyhan dari Surabaya Hotel School sebagai Juara 3.


“Kami sangat bangga dengan prestasi luar biasa yang telah ditunjukkan oleh para peserta dalam School Culinary Competition 2023. Semangat dan dedikasi mereka dalam menghadapi tantangan ini sungguh mengesankan." Ucap Eka Dewi Kurniawati, selaku Hotel Manager favehotel Sidoarjo, saat memberikan ucapan selamat kepada semua pemenang dan peserta yang telah berpartisipasi dalam lomba tersebut.


Para pemenang lomba tidak hanya mendapatkan pengakuan atas prestasi mereka, tetapi juga hadiah menarik yang tentunya akan memberikan motivasi lebih untuk terus berkembang dalam bidang kuliner. Lomba ini juga merupakan ajang untuk berbagi pengetahuan dan inspirasi antara para peserta dan profesional kuliner.


Tentang favehotels

Pemimpin dalam akomodasi budget (dan acara kecil), favehotels adalah portofolio merek terbesar dari Archipelago International, dengan lebih dari 60 hotel yang beroperasi untuk menyambut tamu di Langkawi - Malaysia hingga ke Papua. favehotels menawarkan nilai luar biasa bagi semua orang yang menginginkan hotel yang sederhana, bersih, dan nyaman di lokasi terkemuka dengan standar kualitas tinggi dan layanan terbaik, itulah sebabnya favehotel terus berkembang dan tetap menjadi favorit semua orang. favehotels.com


Tentang Archipelago International

Grup manajemen hotel swasta dan independen terbesar di Asia Tenggara, mengoperasikan lebih dari 150 hotel dengan lebih dari 50 hotel sedang dalam pengembangan di seluruh Asia Tenggara, Karibia, dan Timur Tengah. Hotel tepercaya dengan rekam jejak panjang dan 20.000 kamar di lebih dari 60 tujuan dengan merek termasuk ASTON, Collection by ASTON, The Alana, Huxley, Kamuela, Harper, Quest, NEO, favehotels, dan Nordic. archipelagointernational.com.



Untuk informasi lebih lanjut:

Nama : Adi Cahyono

Title : Marketing Communication Officer

Nama Hotel : favehotel Sidoarjo

Alamat email : sidoarjomarcom@favehotels.com

No handphone : 085156179758


(Sub1)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close