Notification

×

Iklan

Iklan

Kegiatan Rutin Tiap Jumat, Polsek Pangkalan Kerinci Kembali Bagikan 100 Bungkus Makanan Siap Saji

15 September 2023




RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Sebanyak 100 Bungkus Makanan Siap Saji atau Nasi Bungkus kembali di bagikan Polsek Pangkalan Kerinci jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, kepada masyarakat yang membutuhkan, Jumat (15/9/2023).


Kegiatan tersebut, dilaksanakan rutin setiap Jumat dilaksanakan Polsek Pangkalan Kerinci dengan program Jumat Berbagi Harmoni. Juga merupakan program kerja Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Romi Irwansyah, S.H., M.H. 


Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Romi Irwansyah, S.H., S.H menjelaskan, pembagian dilakukan 2 sesi. Pertama di Masjid An Nur Jalan II KM 5 Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat Kecamatan Pangkalan Kerinci, sebelum melaksanakan ibadah Sholat Jumat Berjamaah dengan jumlah 60 Bungkus.


Kemudian, dibagikan di Depan Mapolsek Pangkalan Kerinci, Jalan Maharaja Indra Kecamatan Pangkalan Kerinci sebanyak 40 Bungkus.


Ia mengatakan, Makanan Siap Saji ini di peroleh dari infaq dari personil Polsek Pangkalan Kerinci dan dari Sumbangan Rumah Makan dan Ampera yang berada di Kecamatan Pangkalan Kerinci. 


"Kegiatan bertujuan, selain polisi melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat juga bentuk kepedulian terhadap sesama. Selain itu, untuk menanamkan kesadaran kepada personil dan pemilik rumah makan dan Ampera bahwa sebagian harta milik orang yang membutuhkan. Dan tak kalah pentingnya memupuk rasa keikhlasan," pungkas Kapolsek. ***







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close