Notification

×

Iklan

Iklan

Musnahkan 1.200 Kaleng Miras, Kepala Distrik Agats : Saya Akan Koordinir Para Kepala Kampung Bantu Polisi Berantas Miras di Kota Agats

26 September 2023


 


Asmat. Zonamerdeka - Kepala Distrik Agats Norbertus Kamona menyatakan akan tingkatkan sinergitas dengan kepolisian setempat untuk memberantas Minuman Keras (Miras) di kota Agats sebagai langkah tegasnya dalam menyikapi maraknya peredaran miras Ilegal yang semakin hari semakin meresahkan masyarakat.


Hal itu dikatakannya pada saat menghadiri undangan pemusnahan miras oleh Polres Asmat bertempat di halaman Mapolsek Agats, Selasa (26/9/2023)


"Saya kepala Distrik Agats akan lebih memperketat, pertama saya akan mengundang kepala-kepala Kampung, Tokoh Adat di setiap Jew untuk mengawasi dan melaporkan kepada pihak kepolisian untuk memproses setiap penjual dan pengedar miras yang dapat menggangu stabilitas keamanan di Kota Agats," tandasnya. 






Kamona juga mengatakan, apabila ditemukan ada aparat kampung yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung melalui kerjasama dengan pihak pemasok atau penjual, maka akan memberikan sanksi tegas sesuai dengan arahan Bupati Asmat pada saat pelantikan beberapa waktu lalu.


"Apabila ada aparat kampung yang sengaja bekerjasama dengan para pemasok dan pengedar miras ini, pasti sesuai dengan arahan Pak Bupati mereka ini akan dicopot," ujar Kepala Distrik Agats.


Sebelumnya, atas nama pemerintah Distrik Agats dirinya mengapresiasi upaya Kepolisian Resor (Polres) Asmat dibawah Pimpinan Kapolres AKBP Agus Hariadi serta seluruh pihak keamanan TNI-POLRI yang telah berhasil mengungkap dan menyita miras yang diselundupkan ke Agats ini. 


Sementara itu, Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi pada kesempatan yang sama dalam Press Release pemusnahan miras Ilegal jenis Beer Hitam itu mengatakan bahwa pengungkapan miras dengan modus baru ini terjadi di pelabuhan Agats pada Sabtu 23 September kemarin oleh petugas dari Pos Pol KP3 Laut dalam rangka cipta kondisi jelang Festival Asmat Pokman Ke-36 dan Pemilu 2024 mendatang.

Dikatakan Kapolres bahwa saat ditemukan, Kaleng Beer tersebut dikemas dalam 25 karton kemasan air Lee Minerale dengan total isi keseluruhan 1.200 kaleng Beer.


"Pada hari ini tanggal 26 September kita laksanakan pemusnahan miras sebanyak 1.200 kaleng jenis Beer hasil rasia dalam rangka cipta kondisi Festival Asmat Pokman Ke-36 dan menjelang Pileg dan Pilpres," terang Kapolres.


"Karena Saya mengajak kita semua terutama dukungan Kepala Distrik bersama 12 kepala Kampung agar sama-sama memberantas miras," tambah AKBP Agus Hariadi.

(Jef)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close