Asmat.zonamerdeka.com - Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kabupaten Asmat bekerjasama dengan Kementerian Agama Kabupaten Asmat menggelar apel bersama dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2023 di lapangan Yos Sudarso, Agats, Asmat - Papua Selatan, Minggu (22/10/2023).
Apel peringatan HSN tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Asmat Absalom Amiyaram, dihadiri Ketua PCNU Kabupaten Asmat Ust. Nurcholis, Ketua MUI Asmat Ust. Nazaruddin Idris, Kepala Kantor Kemenag Asmat Fransiskus Mabel, Penyelenggara Pendidikan Haji dan Bimas Islam Puniman, Ketua Yayasan Persekolahan YAPPIS Agats H. Hairullah Bausad, serta para tokoh Agama Islam dan tamu undangan terkait.
Sekda Absalom Amiyaram dalam sambutannya mengatakan bahwa "Jihad Santri Jayakan Negeri" sebagai tema yang diusung HSN tahun 2023 ini mempunyai makna yang perlu diartikan dalam konteks iman masa kini di tengah pluralitas yang ada serta upaya pembentukan karakter generasi bangsa dan peningkatan wawasan nasionalisme bangsa.
"Tema Hari Santri Nasional tahun 2023 Jihad Santri Jayakan Negeri diartikan bahwa Jihad yang dimaksud adalah Jihad bukan dengan senjata melainkan Jihad dengan ilmu pengetahuan, kebijaksanaan dan ahklak yang luhur. Dalam Jihad Santri, santri belajar untuk memahami, menghargai dan menjaga keberagaman dalam negara ini," ucap Absalom.
Lebih lanjut, Absalom mengharapkan agar setiap santri dapat menanamkan dalam diri rasa kebersamaan dan kekeluargaan sejak dini, dan berupaya untuk meneruskan apa yang telah diletakkan oleh pendahulu dalam perjuangan membangun Negeri ini.
"Santri harus memahami bahwa negeri ini adalah rumah bersama untuk semua dan bersama-sama kita membangunnya dengan cinta dan kepedulian," pungkas Sekda Asmat Absalom Amiyaram.
Diketahui, rangkaian acar dalam memperingati Hari Santri Nasional tahun 2023 di Asmat dimulai dengan Defile para Kafilah perwakilan dari sekolah-sekolah dibawah naungan YAPPIS Asmat yang dilepas oleh Ketua YAPPIS Asmat H. Hairullah Bausad di halaman Masjid Saiful Buchori Cemenes dan Finish di lapangan Yos Sudarso, Agats.
(Jef)