Notification

×

Iklan

Iklan

Ibadah Minggu, Polsek Teluk Meranti Berikan Pengamanan

07 Desember 2023


 


RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Kegiatan pengamanan Ibadah Hari Minggu, kembali dilaksanakan Polsek Teluk Meranti jajaran Polres Pelalawan Polda Riau. 


Bertempat di Gereja Gerakan Pentakosta (GGP) "Agape" Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti Kabupaten Pelalawan, Minggu (3/12/2023). 


Dalam kegiatan Ibadah Hari Minggu di Gereja Gerakan Pentakosta (GGP) "Agape" Kelurahan Teluk Meranti di Wartakan oleh Pdt. YOHANES PASE, S.Th dengan dihadiri 60 orang Jemaat Gereja. 


"Kegiatan pengamanan dilaksanakan oleh 3 Personil Piket Yanmas Polsek Teluk Meranti, yakni Bripka Parlin H. Tampubolon, Briptu Benny Saputra Parhusip dan Bripda Kevin Tampubolon," ujar Kapolsek Teluk Meranti Iptu Rahmad Wahyudi, S.H., M.H. 


Kegiatan Pengamanan Ibadah Hari Minggu berakhir sekira pukul 14.00 wib, selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif.***







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close