Notification

×

Iklan

Iklan

Bhabinkamtibmas Cooling System, Antisipasi Penimbunan Gas Elpiji di Kecamatan Bandar Petalangan Pelalawan

09 Januari 2024




RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Bhabinkamtibmas Desa Sialang Godang dan Desa Lubuk Raja Aipda Ermanto, sambangi Pangkalan Gas di Kecamatan Bandar Petalangan, Kabupaten Pelalawan, Selasa (9/1/2024). 


Kegiatan dilaksanakan, karena Akses jalur Lintas Timur Desa Kemang Kecamatan Pangkalan Kuras masih terdampak banjir. Disebabkan, luapan air sungai kampar dan tingginya intenstitas curah hujan saat ini. Sehingga, tidak bisa dilewati mobil operasional angkutan gas akibat banjir tersebut.  


Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Bunut AKP Hendri Berson, S.H mengatakan, pada kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan, kepada pemilik Pangkalan Gas agar jangan melakukan penimbunan.


"Dijual dengan standar HET dan tidak melakukan kenaikan harga," ujarnya. 


Sementara itu, kegiatan yang dilaksanakan juga merupakan bentuk pelayanan prima kepada masyarakat dalam mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas. Sekaligus, Cooling System Pemilu Damai yang akan berlangsung sebentar lagi, pada 14 Februari 2024. 


Karena, Bhabinkamtibmas memiliki peran yang sangat strategis dalam memelihara stabilitas kamtibmas, terutama dalam menghadapi momen penting seperti Pemilu.


Dalam kesempatan ini, Kapolsek berharap agar masyarakat membantu tugas Polri dalam menjaga dan memelihara Kamtibmas. "Dapat sebagai perpanjangan tangan Polri dalam menyampaikan pesan pesan Kamtibmas," pungkasnya. ***





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close