Notification

×

Iklan

Iklan

Cooling System Pemilu Damai, Polisi Ukui Lakukan Monitoring dan Pengecekan Lokasi Banjir

03 Januari 2024


 


RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Personel Polsek Ukui, Bripka Rudi Andrian, melakukan pemantauan dan pengecekan debit aliran Sungai Nilo di desa binaannya, yaitu Desa Lubuk Kembang Bunga. Dia juga menyampaikan cooling system untuk Pemilu Damai 2024, Rabu (3/1/2024).


Kapolsek Ukui AKP Rudi Hardiyono SH menjelaskan bahwa Sungai Nilo, yang mengaliri Desa Lubuk Kembang Bunga, mengalami kenaikan debit air hingga memutus akses jalan desa.


Curah hujan yang tinggi di hulu sungai dan semak belukar di hutan yang menyempitkan aliran sungai menjadi penyebab kenaikan debit air tersebut.


Untuk mengantisipasi bahaya bagi masyarakat, Kapolsek melakukan patroli rutin untuk mengecek debit air, mengantisipasi, dan menentukan tindakan sejak dini melalui personilnya.


Kapolsek juga menghimbau masyarakat setempat untuk terus mengawasi anak-anak mereka agar tidak berenang saat banjir. Meskipun hasil pemantauan menunjukkan bahwa debit air aliran Sungai Nilo masih dalam level atau kategori aman dan normal.


Pada kesempatan tersebut, Polsek Ukui juga menyampaikan pesan pemilu damai (Cooling System) melalui Bhabinkamtibmasnya sebagai upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Ukui."







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close