RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Kapolsek Teluk Meranti Iptu HendraGunawan, S.H, M.H didampingi oleh Ps. Kanit Reskrim Polsek Teluk Meranti Aiptu B.Y Sitompu dan Ps. Kanit Binmas Polsek Teluk Meranti Bripka Parlin Tampubolon serta personil Bhabinkamtibmas, melakukan kegiatan Cooling System Pemilu 2024 dengan menyambangi warga.
Berlangsung di Halaman Rumah Warga Bustami Desa Teluk Binjai, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (27/1/2024).
Hadir juga, Kasi Sejahtera Desa Teluk Binjai Tail,
Kasi Pembangunan Desa Teluk Binjai Suhardi, Ketua RW 002 Desa Teluk Binjai Amir, Ketua pemuda Desa Teluk Binjai Sujono, Imam Mesjid Desa Teluk Binjai M. Dia, Tokoh Masyarakat Desa Teluk Binjai Kastri dan Masyarakat Desa Teluk Binjai Buyung Butami.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek memperkenalkan diri yang baru menjabat dan mengatakan, diketahui tahapan Pemilu tahun 2024 sudah sangat dekat. IA berharap kepada Perangkat Desa, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban ditengah situasi politik pemilu tahun 2024.
Sehingga terciptanya Pemilu yang damai di Wilayah Kecamatan Teluk Meranti khususnya Desa Teluk Binjai.
"Kami dari Kepolisian akan melakukan pembinaan kepada Masyarakat, melaksanakan patroli ideologis dan siber, serta sosialisasi agar situasi Kamtibmas selalu dalam keadaan aman dan kondusif. Kami dari Kepolisian akan bersikap Netral dalam menghadapi Pemilu serentak tahun 2024," ujar Kapolsek.
Sementara itu, Buyung Bustami selaku Tokoh Masyarakat, mengucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian yang sudah mendukung penuh kegiatan Pemilu serentak tahun 2024 guna mewujudkan pemilu yang damai.
'Kami selaku Perangkat Desa, Ketua Pemuda, Tokoh Masyarakat serta Masyarakat Desa Teluk Binjai siap membantu Kepolisian dalam mencegah potensi gangguan Kamtibmas di Tengah Masyarakat menjelang Pemilu serentak tahun 2024," ucapnya.
"Saya berharap dalam pemilu tahun 2024 semua dapat berjalan dengan lancar dan selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT," tambah Buyung Bustami.
Terakhir, Kapolsek menambahkan, pelaksanaan Cooling System bertujuan membangun komunikasi serta berkolaborasi terhadap Perangkat Desa, Ketua Pemuda, Tokoh Masyarakat Desa Teluk Binjai dalam menghadapi Pemilu serentak tahun 2024.
"Sehingga tercipta situasi Kamtibmas dalam keadaan aman dan kondusif di wilayah Desa Teluk Binjai Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten. Pelalawan," tutup Kapolsek.
Tag Terpopuler
Temui Tokoh Masyarakat, Kapolsek Teluk Meranti Ajak Bersama Ciptakan Pemilu Damai 2024
27 Januari 2024