Notification

×

Iklan

Iklan

Samperin Warga Duduk di Pinggir Jalan, Polisi Kampanyekan Pemilu Damai 2024

07 Februari 2024




RIAU, ZONAMERDEKA.COM-Bhabinkamtibmas Kelurahan Kerumutan Bripka Dedi Kurniawan, menghampiri warga yang sedang duduk di pinggir jalan di Dusun Bukit Garam Kelurahan Kerumutan, Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Rabu (7/2/2024).


Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa pesan kamtibmas. Diantaranya, agar menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal dan menghimbau agar tidak terpancing dengan berita-berita yang tidak bertanggung jawab.


Selain itu, menghimbau masyarakat agar mendukung Pemilu Damai Tahun 2024 dan ikut menyalurkan hak suara pada hari pemungutan suara yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024 nanti.


Pesan-pesan tersebut diterima dengan baik oleh warga. Mereka juga mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas telah menyampaikan himbauan Kamtibmas.


Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Kerumutan Ipda Jerry Paulus Sinaga, S.H mengatakan, kegiatan mewujudkan Cooling System Pemilu Damai 2024, khususnya wilayah hukum Polsek Kerumutan.


"Giat sambangi warga secara optimal kita laksanakan. Dengan harapan masyarakat menjadi perpanjangan Polisi dalam menciptakan situasi Kamtibmas, terutama dalam momen Pemilu Damai 2024," katanya. "Kita berharap pesta demokrasi ini berjalan dengan aman dan tertib serta sukses. Tampa adanya permasalahan dan perselisihan serta masyarakat menyambutnya dengan bersukaria," pungkasnya.***(rls)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close