RIAU, ZONAMERDEKA.COM-Dengan hitungan hari menuju Pemilu 2024, harapan baru muncul di benak masyarakat. Polres Pelalawan melalui Polsek Ukui berharap pemilu serentak 2024 berjalan aman, damai, dan sejuk di Kecamatan Ukui.
Kapolsek Ukui, AKP Rudi Hardiyono SH, menegaskan kepada seluruh anggotanya untuk menjalankan cooling system Pemilu serentak 2024 dengan aman, damai, dan sejuk di seluruh wilayah Kecamatan Ukui.
Salah satu contoh pelaksanaannya adalah Briptu Eko Nazar, Bhabinkamtibmas Desa Tri Mulya Jaya, yang menggelar cooling system kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat Tri Mulya Jaya.
Dalam sosialisasi tersebut, Bhabinkamtibmas Eko menyampaikan beberapa hal terkait pemilu damai. Dia mengajak masyarakat untuk tidak Golput, menjaga kerukunan dan kedamaian, menjadi pelopor pemilih cerdas berkualitas, serta memberikan peran nyata dalam menjaga kondusivitas keamanan lingkungannya.
"Pada pemilihan tanggal 14 Februari nanti, ingatlah untuk tidak golput. Meskipun ada perbedaan dalam pilihan politik, jangan jadikan itu sebagai perpecahan. Sejatinya, kita semua adalah saudara se-tanah air, se-bangsa, dan se-negara," ujar Briptu Eko.
Dia juga mengajak warga untuk menjadi pemilih cerdas yang berkualitas, tanpa memprovokasi atau terprovokasi orang lain. Jika ada informasi negatif di media sosial, jangan langsung terpengaruh. Teliti dulu kebenarannya dan jangan sampai terlibat dalam penyebarannya.
"Mari ajak keluarga untuk mempererat silaturahmi dalam menghadapi Pemilu 2024. Mari menjadi pelopor politik damai demi suksesnya Pemilu Serentak 2024. Suksesnya pemilu adalah kesuksesan kita bersama," tutupnya.