Notification

×

Iklan

Iklan

Maraknya Pencurian Sampai Bising Mesin Tambang, Terungkap Dalam Jumat Curhat Polsek Pemali

13 Juni 2024


 


Bangka, zonamerdeka.com - Kapolres Bangka AKBP Toni Sarjaka.S.I.K.,M.H.,M.I.K, giat nyambangi warga masyarakat, guna dialog langsung untuk mendengar dan mencari solusi menyelesaikan persoalan. Dialog dalam kemasan Jumat Curhat digelar, Rabu (12/06/2024) di Halaman Polsek Pemali, kabupaten Bangka. 


Dalam dialog dengan warga masyarakat, Kapolres Bangka, AKBP Toni Sarjaka, didampingi Waka Polres, Kompol Ayu Kusumaningrum dan Kapolsek Pemali, Ipda Eko Susilo mendengar langsung keluhan warga masyarakat. Seperti persoalan maraknya pencurian dan juga keluhan bunyi mesin tambang yang membuat bising warga beristirahat. Kemudian persoalan lainnya yang menyangkut kehidupan warga masyarakat. 


Menanggapi keluhan warga masyarakat, Kapolres Bangka, AKBP Toni Sarjaka  kepada warga menjelaskan, bahwa persoalan banyaknya pencurian saat ini, diminta warga untuk menghidupkan siskamling kembali. Tentunya anggota Polsek Pemali akan membantu dengan gencar berpatroli. Kemudian persoalan bising karena suara mesin tambang yang beroperasi  dilingkungan warga, akan ditindak tegas,

 "Kita akan turun kelokasi tambang, untuk mengecek  izin operasional penambangan. Kalau tidak ada izinnya akan dihentikan dan mengamankan mesin tambang serta, para penambang, " jelas AKBP Toni Sarjaka. 


Sedang Waka Polres Bangka, Kompol Ayu Kusuma Ningrum mengingatkan kepada warga masyarakat, agar mengawasi dan mengontrol putra-putrinya usai pelajaran sekolah. Dalam arti ketika putra putrinya dirumah harus diawasi diperhatikan kegiatannya, "Jangan sampai menjadi korban karena kenalan lewat HP, lalu diam-diam menjalin hubungan intim. Kemudian ketika  ada persoalan serius baru lapor ke polisi. Tolong hal ini benar-benar diperhatikan, "ujarnya.


Hadir dalam Jum'at Curhat, camat Pemali, para kades, anggota Koramil 0413-01 Sungailiat, warga masyarakat serta undangan yang lain. (eru)





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close