RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Polsek Kuala Kampar jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah sholat Idul Adha 1445 Hijrah di wilayah hukumnya.
Sasaran pengamanan, di Masjid Paripurna Al - Amilin Kelurahan Teluk Dalam Kecamatan Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan. Dengan petugas Khotib Amirullah Saputra, Imam H. T. Ruspend dan Bilal H. Haidirman
Selain itu, di Masjid At - Mutmainah Kelurahan Teluk Dalam Kecamatan Kuala Kampar Kab Pelalawan. Sebagai Khotib Ansyori S.Pd, Imam H. Abdul Manaf dan Bilal Arlan.
Kegiatan PAM dilaksanakan oleh Personil Polsek Kuala Kampar dan Personil Koramil 15 KK yang dipimpin oleh Kanit Samapta Polsek Kuala Kampar Iptu Hasoloan Samosir.
"Tindakan yang dilaksanakan, koordinasi dengan pengurus Masjid dan melaksanakan giat PAM selama giat Shalat Idul Adha," ujar Kapolsek Kuala Kampar AKP Rhino Handoyo, S.H.
Hal ini, bertujuan, kata Kapolsek agar terciptanya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang melaksanakan Shalat Idul Adha.
"Selain itu, meningkatkan kepercayaan Publik terhadap Polri," pungkasnya.
Rangkaian kegiatan berakhir pukul 08.45 WIB serta selama pelaksanaannya, situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif.***