Notification

×

Iklan

Iklan

Polres Pelalawan Berikan Penghormatan Terakhir Kepada Personil Meninggal Dunia Dengan Upacara Kedinasan

21 Agustus 2024


 


RIAU, ZONAMERDEKA.COM-Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K diwakili oleh Kompol H. AZ. Rofiqi, SH didampingi Kapolsek Ukui AKP Rudi Hardiyono, SH serta personil Polres pelalawan hadiri upacara pemakaman Almarhum Aipda Ade Swandi jabatan terakhir sebagai Ba. Polsek Ukui. 


Almarhum meninggal Dunia karena sakit  yang dideritanya di Rumah Sakit Safira Pekanbarh pada hari Selasa (20/08/2024) Pukul 15.30 WIB dan meninggalkan satu istri dan dua anak. 


Tinggal di Jalur 12 Desa Lubuk Kembang Sari Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan.

Selanjutnya almarhum dimakamkan pagi tadi hari Rabu 21 Agustus 2024. 


Sebelum pelaksanaan upacara pemakaman secara Dinas Kepolisian terlebih dahulu dilaksanakan Upacara Penyerahan jenazah Almarhum Aipda Ade Swandi dari pihak keluarga kepada Polres Pelalawan untuk dimakamkan secara Dinas Kepolisian.


Dalam acara serah terima jenazah, disaksikanoleh keluarga dan masyarakat setempat, Bertindak selaku Inspektur Upacara Kabag Ren Polres Pelalawan Kompol H. AZ. Rofiqi, SH, Perwira Upacara Kapolsek Ukui AKP Rudi Hardiyono, SH dan Komandan Upacara Kanit Reskrim Polsek Ukui Aiptu Rio Putra.


Kemudian dilanjutkan Upacara Pemakaman secara Dinas Kepolisian Kepada Almarhum Aipda Ade Swandi di TPU Desa Lubuk Kembang Sari dipimpin oleh Kompol AZ. Rofiqi (Kabag Ren Polres Pelalawan) serta diikuti peserta upacara lainya 


"Dalam amanatnya Kapolres Pelalawan yang diwakili oleh Kabg Ren Kompol A. Z ROFIQI mendoakan "Semoga arwah Almarhum diterima disisi Tuhan Yang Maha Kuasa sesuai amal bakti yang telah dipersembahkan kepada negara bangsa dan masyarakat," Ucap Kompol ROFIQI.


"Saya mewakili Kapolres Pelalawan menyampaikan turut berbelasungkawa atas kepergian Almarhum, hadirin yang saya hormati, mendiang meninggal dunia dikarenakan sakit, di RS. SAFIRA Pekanbaru mendiang dinas terakhir menjabat sebagai Ba. Polsek Ukui Polres Pelalawan Polda Riau, dalam pengabdiannya sebagai Bintara di Polsek Ukui Polres Pelalawan Polda Riau telah melaksanakan tugas dan kewajiban yang diberikan kepadanya dengan Baik."


"Oleh karena itu sudah sepatutnyalah apabila kita memberikan penghormatan dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas jasa-jasa yang telah diberikan semasa hidupnya"


"Semoga Keluarga yang ditinggalkan diberi Kesabaran dan kita Doakan agar Almarhum diterima amal ibadahnya dan ditempatkan di tempat yang baik."


Sementara perwakilan keluarga almarhum, berterima Kasih kepada Jajaran Kepolisian Resor Pelalawan atas Doa dan dukungannya sejak almarhum dirawat dirumah sakit hingga pelaksanaan upacara pemakaman secara Dinas Kepolisian


"Ucapan terima kasih kepada Bapak Kapolda Riau, Bapak Kapolres Pelalawan, Bapak Kapolsek Ukui, dan seluruh anggota Polres Pelalawan yang telah ikut serta dalam penyelengaraan pemakaman almarhum secara kedinasan, dalam kesempatan ini kami atas nama keluarga mengucapkan permohonan maaf apabila semasa hidup almarhum terdapat kesalahan"





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini