Notification

×

Iklan

Iklan

Cipta Kamtibmas Jelang Pilkada, Personil Polsek Langgam Rutin Lakukan Patroli Malam di Desa

19 Oktober 2024


 


ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-Personil Polsek Langgam jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, terus meningkatkan keamanan dengan melaksanakan cooling system dan patroli dialogis di malam hari di Desa Segati, Jumat (18/10/2024). Kegiatan ini dilakukan rutin untuk memastikan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada serentak 2024.


Dalam kegiatan patroli malam, petugas Polsek Langgam tidak hanya berkeliling di area pemukiman, tetapi juga menyambangi rumah-rumah warga. Langkah ini bertujuan untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat serta memberikan himbauan terkait Pilkada Damai dan pentingnya menjaga ketertiban selama proses pemilihan berlangsung.


Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K melalui Kapolsek Langgam Iptu Alferdo Krisnata Kaban, S.H mengatakan, patroli dialogis ini dilakukan guna menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, sekaligus mengingatkan pentingnya Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat). Petugas juga aktif berdialog dengan pemuda setempat untuk mengajak mereka berpartisipasi dalam menjaga ketertiban di wilayah Desa Segati.


"Kami berharap, melalui kegiatan cooling system dan patroli dialogis ini, masyarakat merasa lebih aman, dan Pilkada serentak 2024 dapat berjalan dengan damai dan tertib," ujar salah satu personil Polsek Langgam.


Kegiatan ini diharapkan dapat terus menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Langgam serta mewujudkan suasana yang kondusif di tengah-tengah masyarakat selama masa Pilkada.







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close