Notification

×

Iklan

Iklan

Giat Cooling System Menuju Pilkada Damai Bersama Warga Kuala Kampar

21 Oktober 2024




ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN – Polri terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024 melalui kegiatan Cooling System. Dalam inisiatif ini, anggota kepolisian berkomitmen menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, dengan harapan kehadiran polisi dapat menciptakan rasa aman di lingkungan warga.


Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, S.I.K., melalui Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, S.H., menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat. 


"Memberikan senyuman kepada masyarakat bertujuan agar terjalin komunikasi yang baik, terciptanya rasa kekeluargaan, serta sinergitas antara Polsek Kuala Kampar dan warga menjelang Pilkada," ungkapnya, Senin (21/10/2024).


Kegiatan ini juga mencakup interaksi langsung dengan masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan penting mengenai kedamaian, ketertiban, dan solidaritas. Kapolsek mengajak seluruh warga untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan meskipun memiliki pilihan yang berbeda. "Kami berpesan kepada warga tentang pentingnya menjaga kedamaian, ketertiban, kerukunan, dan solidaritas antar masyarakat serta menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024," imbuhnya.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Kuala Kampar juga menegaskan bahwa sosialisasi terkait Pilkada dengan edukasi yang tepat sangat diperlukan untuk mencegah penyebaran isu-isu tidak bertanggung jawab. “Kami mengimbau agar semua pihak tidak terlibat dalam penyebaran berita hoaks yang dapat memicu konflik di tengah masyarakat,” tutup Kapolsek.


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban serta aktif berpartisipasi dalam proses demokrasi yang akan berlangsung. Polri siap bersinergi dengan masyarakat demi Pilkada yang aman dan damai.





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close