ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-Pilkada Damai 2024, Kapolsek Pangkalan Lesung bersama personel gabungan Polsek Pangkalan Lesung dan Koramil 04 Pangkalan Kuras menggelar patroli "Coling Sistem" dengan menggunakan sepeda motor dinas. Langkah ini diambil untuk menjangkau masyarakat di daerah terpencil yang sulit diakses kendaraan roda empat, Minggu (27/10/2024).
"Kami sengaja menggunakan sepeda motor agar bisa mencapai area-area yang sulit dilalui kendaraan besar. Dengan ini, kami berharap himbauan terkait keamanan dan ketertiban selama Pemilu bisa lebih efektif tersampaikan," ujar Kapolsek Pangkalan Lesung.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek terus menyampaikan pesan kepada masyarakat agar selalu menjaga suasana yang damai selama tahapan Pemilu. "Kami akan terus memberikan himbauan Kamtibmas terkait Pemilu Damai 2024 agar tercipta Pilkada serentak yang aman, damai, dan kondusif," tambahnya.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menghargai perbedaan pendapat demi terciptanya suasana yang harmonis. Jika ditemukan potensi gangguan keamanan, warga diimbau untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian atau aparat terkait.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Polsek Pangkalan Lesung dalam menjaga stabilitas keamanan selama Pemilu 2024. Dengan pendekatan langsung kepada masyarakat, Kapolsek berharap warga turut berperan aktif dalam menciptakan situasi yang kondusif selama proses pemilihan berlangsung.
Seluruh masyarakat diharapkan tetap tenang dan menjunjung tinggi semangat persatuan demi suksesnya Pemilu 2024.