Senin 17 Mar 2025

Notification

×
Senin, 17 Mar 2025

Iklan

Iklan

Makan Siang Bersama, Kapolsek Teluk Meranti Ajak Warga Dukung Pilkada 2024 yang Damai

08 Oktober 2024


ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-Dalam rangka menjalin kedekatan dengan masyarakat, Kapolsek Teluk Meranti, Iptu Hendra Gunawan, S.H., M.H., melakukan silahturahmi ke rumah warga di Desa Kuala Panduk, KecamatanTeluk Meranti Kabupaten Pelalawan, Selasa (8/10/2024).


Kegiatan yang berlangsung hangat ini diisi dengan makan siang bersama warga, sekaligus menjadi momen bagi Kapolsek untuk menyampaikan pesan penting terkait keamanan menjelang Pilkada 2024.


Setelah makan siang, Kapolsek Hendra Gunawan menyampaikan harapannya agar masyarakat mendukung Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung. "Saya meminta kepada seluruh warga Desa Kuala Panduk untuk bersama-sama mendukung Polri dalam mewujudkan Pilkada yang damai, aman, dan sejuk. Mari kita ciptakan suasana yang kondusif, hindari konflik, dan tetap menjaga persatuan," ujar Hendra.


Ia juga mengingatkan pentingnya kerjasama antara masyarakat dan kepolisian untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan di wilayah tersebut. "Dengan dukungan masyarakat, kami optimis Pilkada 2024 di Teluk Meranti dapat berlangsung lancar tanpa ada gangguan yang berarti," tambahnya.


Warga Desa Kuala Panduk menyambut baik pesan Kapolsek tersebut dan menyatakan siap bekerja sama untuk menciptakan Pilkada yang damai. Silahturahmi ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada.







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close