Notification

×

Iklan

Iklan

Ngumpul di Kafe, Pilkada Serentak 2024 yang Damai

26 Oktober 2024




ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-Dalam rangka menjaga kondusifitas jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Kuala Kampar yang dipimpin oleh Kapolsek AKP Rhino Handoyo, SH mengadakan kegiatan bertajuk "Coffe Bareng Yuk" di D'Dion Coffee, Teluk Dalam, Kecamatan Kuala Kampar. Acara ini dihadiri oleh Ketua PPK Kecamatan Kuala Kampar, Hendri Pandita, beserta anggota, serta Ketua Panwaslu Kecamatan Kuala Kampar, Ahmadi, dan timnya.


Kegiatan ini digelar sebagai bagian dari upaya Cooling System yang dilakukan Polsek Kuala Kampar untuk memastikan kesiapan dan koordinasi antara pihak kepolisian dan penyelenggara Pilkada dalam menghadapi pesta demokrasi Pilkada Serentak 2024. AKP Rhino Handoyo menekankan pentingnya sinergi yang kuat antara Polsek dan penyelenggara untuk memastikan seluruh proses, mulai dari persiapan TPS hingga keamanan gudang logistik, berjalan dengan lancar.


“Melalui kegiatan ini, kami berharap semua pihak memiliki pemahaman yang sama mengenai tanggung jawab masing-masing, sehingga kita dapat bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Pilkada,” ungkap Kapolsek.


Selama diskusi, berbagai isu terkait keamanan, pengawasan, dan langkah-langkah preventif dibahas secara mendalam, dengan fokus pada antisipasi potensi gangguan. Kapolsek juga menekankan pentingnya komunikasi intensif antara pihak keamanan dan penyelenggara guna meminimalisir konflik dan menciptakan suasana yang damai selama masa pemilihan.


Hasil dari pertemuan ini menunjukkan terjalinnya hubungan yang lebih erat antara Polsek Kuala Kampar dan penyelenggara Pilkada. Komitmen untuk terus berkoordinasi dalam menjaga keamanan dan keadilan selama Pilkada 2024 pun ditekankan oleh semua pihak yang hadir.


Dengan adanya kegiatan “Coffe Bareng Yuk”, Polsek Kuala Kampar berharap seluruh proses Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman, adil, dan tertib, mencerminkan keseriusan dalam menjaga kondusifitas wilayah selama proses demokrasi berlangsung.







ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close