Notification

×

Iklan

Iklan

Patroli Sinergitas TNI-POLRI, Pastikan Kamtibmas Kondusif Jelang Pilkada 2024

21 Oktober 2024




ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Polsek Kerumutan bersama TNI menggelar kegiatan Patroli Sinergitas dan Cooling System pada Senin pagi (21/10/2024). Patroli ini dilaksanakan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kerumutan.


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kerumutan, IPDA Jerri P. Sinaga, S.H., bersama empat personel Polsek Kerumutan dan personel dari Koramil 15/KK. Mereka melakukan patroli ke sejumlah titik di Kelurahan Kerumutan, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, dan mengimbau masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks atau isu-isu provokatif yang dapat memicu perpecahan selama tahapan Pilkada.


“Kami bersama personel TNI turun langsung ke lapangan untuk memastikan masyarakat tetap merasa aman dan terlindungi. Patroli ini juga menjadi bentuk sinergi antara Polri dan TNI dalam menjaga Kamtibmas menjelang Pilkada 2024,” ujar IPDA Jerri P. Sinaga.


Patroli ini tidak hanya berfokus pada pengamanan wilayah, tetapi juga bertujuan untuk membangun kedekatan antara aparat keamanan dan masyarakat. Kapolsek Kerumutan berharap masyarakat tetap bersatu dan tidak terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya.


"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga persatuan dan tidak menjadikan perbedaan pilihan sebagai alasan perpecahan. Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan selama tahapan Pilkada Serentak ini berlangsung," tambah Kapolsek.


Kegiatan patroli berakhir pukul 10.00 WIB dan selama berlangsungnya kegiatan, situasi di wilayah Kerumutan terpantau aman dan terkendali. Patroli ini diharapkan dapat terus memberikan rasa aman kepada masyarakat selama proses Pilkada 2024.





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close