Notification

×

Iklan

Iklan

Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah

30 Oktober 2024





ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri ke-73, Polres Pelalawan menggelar aksi donor darah dengan mengusung tema "73 Tahun Mengabdi untuk Negeri, Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju." Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (22/10/2024)  di Aula Teluk Meranti Polres Pelalawan ini diikuti oleh personel Polres Pelalawan, awak media, PNS Polri, dan anggota TNI.


Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, S.I.K., didampingi Kasi Humas Polres Pelalawan, AKP Edy Haryanto, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antara kepolisian, masyarakat, dan awak media. Ia menekankan bahwa donor darah tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan pendonor, tetapi juga sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang memerlukan transfusi darah.


"Kegiatan donor darah hari ini terkumpul sebanyak 41 (empat puluh satu) kantong darah. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kesehatan pendonor dan bagi masyarakat yang membutuhkan transfusi darah," ujar Kapolres Afrizal.


Kapolres menambahkan bahwa seluruh kantong darah yang berhasil dikumpulkan akan diserahkan kepada pihak PMI Kabupaten Pelalawan untuk digunakan membantu masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat dan media, serta meningkatkan kepedulian sosial dalam rangka membantu sesama.


Aksi donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan sosial yang diadakan oleh Polres Pelalawan untuk menunjukkan komitmen dalam melayani masyarakat dan memperkuat sinergi dengan berbagai elemen masyarakat, terutama dalam konteks kesehatan dan kemanusiaan.





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini