ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-PELALAWAN-Dalam upaya menjaga kondusifitas dan keamanan menjelang Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, S.H., berinisiatif merangkul para tokoh agama setempat, Senin (7/10/2024). Saat menghadiri acara Pelantikan Dewan Hakim, Majelis, dan Panitera MTQ Ke-XII Tingkat Kecamatan.
Kapolsek mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya tokoh agama, untuk berperan aktif dalam menjaga suasana damai selama proses Pilkada berlangsung.
"Kita semua berharap agar Pilkada Serentak 2024 ini dapat berjalan aman dan damai. Peran tokoh agama sangat penting dalam menjaga stabilitas di tengah masyarakat," ujar Kapolsek Rhino Handoyo.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif yang dilakukan oleh kepolisian untuk memastikan bahwa tidak ada gangguan keamanan yang bisa mengganggu jalannya pesta demokrasi di Kabupaten Pelalawan.
Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, S.I.K., melalui Kapolsek Rhino Handoyo, juga menegaskan pentingnya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam mewujudkan Pilkada yang aman dan tertib.
Diharapkan dengan adanya pendekatan ini, stabilitas keamanan di wilayah Kecamatan Kuala Kampar dapat terjaga dengan baik, sehingga masyarakat merasa nyaman selama proses Pilkada berlangsung.
"Kerjasama antara polisi, tokoh agama, dan masyarakat menjadi kunci utama dalam memastikan bahwa proses demokrasi ini berjalan lancar dan bebas dari gangguan," tutup Kapolsek.