ZONAMERDEKA.COM, PELALAWAN-Kapolsek Kerumutan, IPDA Jerri Paulus Sinaga, S.H., bersama anggota Polsek Kerumutan dan Koramil 15/KK mengadakan patroli sinergitas dan kegiatan Cooling System menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Sabtu (2/11/2024).
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah untuk menciptakan suasana kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kerumutan.
Dalam kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB, Kapolsek dan 4 anggota Polsek Kerumutan beserta personel Koramil 15/KK turun langsung ke masyarakat di Kelurahan Kerumutan. Mereka memberikan pesan kamtibmas serta imbauan agar masyarakat menolak berita hoaks dan tidak mudah terpancing oleh isu-isu yang dapat memecah persatuan selama berlangsungnya Pilkada 2024.
"Patroli sinergitas ini merupakan bentuk keseriusan Polri, khususnya Polsek Kerumutan, dalam menjaga hubungan baik dengan masyarakat untuk mewujudkan lingkungan yang aman dan kondusif menjelang Pilkada," ujar IPDA Jerri P. Sinaga.
Kegiatan berlangsung hingga pukul 10.00 WIB dengan situasi yang aman dan terkendali. Patroli sinergitas ini diharapkan dapat membantu menciptakan stabilitas dan ketertiban menjelang pesta demokrasi mendatang.