Notification

×

Iklan

Iklan

Doa Puasa Ayyamul Bidh

14 November 2024


 



Puasa Ayyamul Bidh adalah puasa sunah yang dilakukan pada pertengahan bulan-bulan qamariyah, yaitu pada tanggal 13, 14, dan 15.

 

Selain puasa Tasu'a dan Asyura, ada amalan puasa lain yang sangat penting selama bulan Muharram. Ia mirip dengan berpuasa sepanjang tahun jika diamalkan. Ayyamul Bidh adalah puasa.



Puasa sunnah ini dilaksanakan selama tiga hari setiap bulan Hijriah, termasuk bulan Muharram, pada tanggal 13, 14, dan 15 bulan Hijriah.



Puasa Ayyamul Bidh memiliki banyak keutamaan. Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW berkata, “Hai Abu Dzar, kalau kau hendak berpuasa sunah setiap bulan, lakukanlah puasa pada tanggal 13, 14, dan 15.” (HR Tirmidzi)

 


Puasa Ayyamul Bidh

Puasa Ayyamul Bidh merupakan salah satu ibadah sunnah bagi umat Islam. Ayammul bidh berasal dari kata ayyam yang merupakan bentuk jamak dari al-yaum yang berarti hari dan kata bidh berarti putih. Bila dirangkai menjadi satu kesatuan, ayyamul bidh kalimat berarti puasa putih.

 

Puasa ini sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW, sebagaimana yang diriwayatkan dalam hadits yang berbunyi:


"Diriwayatkan dari Ibnu Abbas ra, ia berkata: 'Rasulullah saw sering tidak makan (berpuasa) pada hari-hari yang malamnya cerah (ayyamul bidh) baik di rumah maupun dalam bepergian'." (HR an-Nasa'i dengan sanad hasan).
Jadwal puasa Ayyamul Bidh November 2024

 

Puasa Ayyamul Bidh pada bulan November yang jatuh mulai lusa Jumat, 15 November 2024. Merujuk dari kalender yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama RI berikut jadwal puasa Ayyamul Bidh pada bulan November 2024 secara lengkap.

  • 13 Jumadil Awal 1446 H: Jumat, 15 November 2024
  • 14 Jumadil Awal 1446 H: Rabu, 16 November 2024
  • 15 Jumadil Awal 1446 H: Kamis, 17 November 2024

 


Bacaan Niat puasa Ayyamul Bidh

Jadwal Puasa Ayyamul Bidh November 2024 Beserta Bacaan Niatnya
"Nawaitu shouma ghadin ayyamal bidhi sunnatan lillahi ta’ala"

Artinya: "Saya niat berpuasa besok pada ayyamul bidh, sunnah karena Allah Ta’ala."
Manfaat puasa Ayyamul Bidh

  • Pahala seperti puasa setahun penuh
  • Mengikuti teladan Rasulullah SAW
  • Emosi dan hawa nafsu terkendali
  • Melancarkan bisnis
  • Menjaga kesahatan jasmani
  • Mendapatkan pahala seperti satu tahun puasa
  • Melindungi diri dari api neraka
  • Pahala yang didapatkan dilipatgandakan
  • Memiliki tiket ke surga Ar Rayyan

 

Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh

Melansir dari situs NU Online, puasa Ayyamul Bidh memiliki keutamaan bagi yang melakukannya yakni seperti berpuasa sepanjang tahun. Hal ini diriwayatkan dalam hadits berikut, Rasulullah SAW bersabda:

“Barang siapa yang berpuasa tiga hari dalam setiap bulan, maka puasa tersebut sama seperti puasa sepanjang tahun. Kemudian Allah SWT membenarkan sabdanya dengan menurunkan ayat, `Barang siapa yang datang dengan kebaikan maka baginya pahala sepuluh kali lipat (QS Al An’am: 160).’ Satu hari puasa sama seperti tiga puluh hari.” (HR Tirmidzi dan Ibnu Majah).





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini