Notification

×

Iklan

Iklan

Penemuan Pria Gantung Diri Masih Dalam Pemeriksaan Kepolisian, Plt. Kasat Reskrim Himbau Masyarakat Jangan Berspekulasi

16 November 2024


 


ACEH SINGKIL, Zonamerdeka.com -- Warga Masyarakat Desa Rimo, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil dihebohkan dengan ditemukannya seorang pria gantung diri disamping rumah, Jum'at (15/11/2024) hari kemarin.


Diketahui korban adalah inisial, E (39) Tahun merupakan sebagai pekerja Wiraswasta asal Kampong/Desa Rimo. Ia ditemukan sudah meninggal dunia dengan kondisi keadaan tergantung disamping rumahnya. 


Bahwa peristiwa penemuan korban gantung diri tersebut. Pertama kali diketahui oleh istri korban, inisial VS (36) merupakan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS), bersama dengan adik kandung korban, Inisial Y (32) tahun.


Mendapat informasi peristiwa kejadian itu, pihak Kepolisian Resor Polres Aceh Singkil langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dugaan bunuh diri tersebut 


Kapolres Aceh Singkil, AKBP. Suprihatiyanto, S.I.K melalui Plt Kasat Reskrim Polres Aceh Singkil, IPDA. Muhammad Sabri, SH,. M.H." Ia menyampaikan pihaknya langsung bergerak cepat setelah menerima laporan informasi dari warga.


"Kami secara langsung menuju lokasi untuk melakukan olah TKP, serta mengamankan barang bukti, hal ini guna untuk memastikan situasi agar tetap kondusif," jelasnya.


Dari lokasi kejadian, bahwa petugas kami menemukan barang bukti, yaitu tali tambang berwarna hijau, diduga digunakan korban E dan kini barang bukti ini telah diamankan." Kata, Plt. Kasat Reskrim Polres Aceh Singkil.


Kemudian, temuan barang bukti ini nantinya, untuk mendukung proses penyelidikan lebih lanjut nantinya." Tambah, Plt. Kasat Reskrim.


Selanjutnya, Tim medis RSUD Aceh Singkil juga turut dilibatkan saat pemeriksaan awal, untuk menyimpulkan, bahwa ada tidak tanda - tanda kekerasan ditemukan di tubuh korban pada peristiwa dugaan bunuh diri ini, bekas jeratan dileher korban, masih menjadi salah satu indikator utama." Pungkasnya 


Disesi Lain, Plt Kasat Reskrim Polres Aceh Singkil IPDA Muhammad Sabri, SH,. M.H. juga mengingatkan, bahwa masyarakat agar tidak membuat spekulasi lebih jauh, yang tidak bertanggungjawab terkait mengenai peristiwa ini." Ungkapnnya 


"Kami juga menghimbau semua pihak, agar menghormati privasi keluarga korban dan tidak menyebarkan informasi yang belum diverifikasi, jadi ditunggu saja pemeriksaan oleh pihak kami tim inafis dan dokter." Imbuhnya





ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini