![]() |
Profil Eiger Adventure Land yang Terancam Dibongkar, Peletakan Batu Pertamanya Dilakukan Oleh Menteri Pariwisata Sandiaga Uno. (foto: Istimewa) |
zonamerdeka.com - Eiger Adventure Land digadang-gadang beroprasi di tahun 2023 itu, ternyata saat ini mengalami nasib tak jelas. Pasalnya Pemerintah Jawa Barat telah melakukan penyegelan dan merencanakan pembongkaran.
Eiger Adventure Land yang terletak di lokasi wisata kawasan Puncak Bogor menjadi sorotan.
Penyegelan Eiger Adventure Land disoal karena terkait alih fungsi lahan.
Sebelumnya ramai pembongkaran tempat wisata di kawasan Puncak yaitu Hibisc Fantasy oleh Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi. Hibisc Fantasy juga dinilai penyebab banjir akibat alih fungsi lahan.
Menteri Koordinator Bidang Pangan yang terlibat dalam pembongkaran di media sosialnya menyatakan, penyegelan terkait penyebab banjir Jabodetabek selanjutnya di Eiger Adventure Land.
Bangunan dan kawasan Eiger Adventure Land diduga sebagai menyebabkan banjir.
Profil Eiger Adventure Land
Eiger Adventure Land terletak di Puncak tepatnya Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Seperti namanya tempat wisata ini dibangun oleh perusahaan pakaian dan peralatan rekreasi alam Eiger.
Dilihat dari halaman Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif masa kepemimpinan Sandiaga Salahuddin Uno, Eiger Adventure Land disebut sebagai ekowisata berstandar internasional yang dibangun di lahan seluas 326 hektare.
Saat itu, Menparekraf Sandiaga Uno melakukan peletakan batu pertama dan penandatanganan Prasasti Pembangunan Ekowisata Eiger Adventure Land akhir tahun 2021.
Saat itu Sandiaga Uno mengatakan, pembangunan ekowisata yang mengusung tema “Leisure Business” dengan tetap memprioritaskan kelestarian dan keseimbangan alam ini akan menjadi outdoor adventure playground buat para pecinta wisata petualangan.
Di sini akan dibangun jembatan gantung (Suspension Bridge) yang diklaim terpanjang di dunia sepanjang 535 m dan Cable Car dengan rute sepanjang 930 m.
Jembatan gantung tersebut digadang-gadang akan mengalahkan jembatan gantung kelas dunia seperti Arouca Portugal sepanjang 516 meter dan Carles Kuonen Pegunungan Alpen Swiss sepanjang 490 meter.
Pada saat itu Eiger direncanakan dapat mulai beroperasi dan dibuka untuk umum pada tahun 2023.
Eiger menyatakan Eiger Adventure Land akan mejadi ekowisata taman nasional yang bernuansa lingkungan.
Dari keseluruhan total 300-an hektare lahan yang ada, Eiger hanya menggunakan 1,56 persen untuk dikelola dengan bangunan yang dibangun semi permanen. ***